Deddy Corbuzier terlihat akrab ketika berfoto bersama dengan mantan istrinya. Tapi, anak semata wayangnya dengan Kalina, Azka tidak bisa datang ke akad nikah sang bunda.
"Mas Deddy-nya aja (datang). Kalau Azka dia ada kegiatan (nggak bisa datang)," ujar Hendrayanto kepada detikHOT, Jumat (26/5/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kalau untuk sama Mas Deddy. Namanya Kalina sudah seperti kakak adik, sudah menjadi keluarga. Di luar dari mantan dan ada rasa bagaimana tidak," ucap Hendrayanto.
"Pastinya saya juga ngobrol karena menyangkut ada anak, Kalina juga ada anak. Kalau saya tidak bicara dan masa bodo berati saya jahat. Di sini ada menyangkut anak, bagaimanapun Kalina ibunya, Azka anakya Kalina sampai kapanpun tetap anak," imbuhnya.
Hendrayanto menikahi Kalina Ocktaranny di Banten. Untuk pernikahannya yang kedua, Kalina dan Hendrayanto baru menggelar akad secara sederhana. (pus/mah)