Evelyn bahkan mengaku masih 'menguntit' media sosial Aming. Apalagi mereka juga masih saling mengikuti di masing-masing media sosial.
"Ya, kayaknya bukan stalking deh karena masih sama-sama followers kan. Mau nggak mau melihat," ujar Evely saat ditemui di Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (17/5/2017).
![]() |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Aku mah yang penting jangan saling nyalahin, kita saling introspeksi diri aja. Dan kita sudah dewasa, sudah tahu batasan-batasan mana saja yang boleh dan nggak boleh," jelas Evelyn.
Sementara itu, menurutnya media sosial tidak terlalu penting untuk menilai seseorang. Justru yang amat penting adalah mengetahui sifat seseorang di kehidupan nyata.
"Jangan lihat yang nampak aja, kan kita nggak tahu yang sebenarnya," tegas Evelyn
(fbr/nu2)