Keluarga Bantah Melodya Vanesha-Sheila Marcia Mabuk Saat Kecelakaan Terjadi

Keluarga Bantah Melodya Vanesha-Sheila Marcia Mabuk Saat Kecelakaan Terjadi

Veynindia Esaloni Pardede - detikHot
Senin, 08 Mei 2017 17:43 WIB
Foto: Keluarga Bantah Sheila Marcia dan Melodya Vanesha Mabuk Saat Kecelakaan (Ismail/detikHOT)
Jakarta - Aktris Sheila Marcia dan rekan duetnya Melodya Vanesha mengalami kecelakaan mobil, Sabtu (6/5) subuh. Keduanya pun sempat dikabarkan dalam kondisi mabuk saat kejadian tersebut.

Namun ibunda Vanesha, Lilian Angela, membantahnya. Ia memastikan anaknya dan Sheila Marcia dalam keadaan sadar saat itu.

"Tanya manajernya, memang anaknya pada nggak mabuk kok," ujar Lilian, ditemui di Rumah Sakit Medistra, Pancoran, Jakarta, Senin (8/5/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saksikan video 20detik tentang Sheila Marcia dan Vanesha di sini:



Lilian sendiri mengaku sudah berkomunikasi dengan Sheila Marcia. Akan tetapi, ia masih tak bisa bertanya detail terkait kecelakaan tersebut.

"Sheila sudah, karena Sheila kan sadar. Tapi, ngga bisa terlalu banyak ngomong juga. Karena kan masih memar. Memarnya parah juga," tutur Lilian.

"Ditanya juga nggak tahu, nggak tahu. Jadi tante juga nggak bisa teken dia terus untuk ngomong. Nggak tega gitu," tambahnya.

Lilian sendiri tak memungkiri hatinya hancur saat tahu Vanesha alami kejadian tak mengenakkan. Terlebih lagi, kondisi anaknya yang alami pembengkakan otak dan patah tulang selangkangan membuatnya makin tak kuasa menahan tangis saat mendapat kabar dan telah melihat langsung.

(mau/kmb)

Hide Ads