Iwa K Resmi Tersangka Kasus Narkoba, Julia Perez Dikunjungi Penyidik

5 Berita Terpopuler

Iwa K Resmi Tersangka Kasus Narkoba, Julia Perez Dikunjungi Penyidik

Komario Bahar - detikHot
Selasa, 02 Mei 2017 07:25 WIB
Iwa K Resmi Tersangka Kasus Narkoba, Julia Perez Dikunjungi Penyidik
Foto: Desi Puspasari
Jakarta - Long weekend ini detikHOT tetap punya berita terpanas lho. Masih dari update penangkapan Iwa K karena narkoba sampai kabar terbaru Jupe. Yuk langsung simak:

1. Iwa K Resmi Tersangka, Manajer Tak Terbukti Miliki Narkoba

Iwa K Resmi Tersangka Kasus Narkoba, Julia Perez Dikunjungi PenyidikFoto: Iwa K ditangkap karena narkoba di Polres Bandara Soetta (ist)


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah dua hari diamankan oleh Polres Bandara Soekarno Hatta, akhirnya rapper Iwa K resmi dijadikan terangka. Diamankan bareng dengan manajernya, R, nasib Iwa dan R berbeda.

"Dari pengakuan IK bahwa unsur pengetahuan R itu tidak ada bahwa yang bersangkutan ini menyimpan atau membawa narkotika. R nya tidak terbukti atas kepemilikan dan penyalahgunaan narkotika tapi IK nya itu resmi tersangka per hari ini," jelas Kompol Martua Raja Silitonga, Kasat Narkoba Polres Soetta, saat dihubungi melalui telepon, Senin (1/5/2017).

Pagi tadi, sekitar pukul 10.00 WIB Iwa juga sudah menjalankan gelar perkara. Bertepatan itu juga, dikatakan Martua, Kapolres sudah menyampaikan bila Iwa sudah dinyatakan sebagai tersangka.

Sedangkan R dikatakan Martua,sebenarnya sudah terlebih dahulu menuju ke ruang tunggu gate. Di mana itu berarti, sang manajer sudah lolos melewati X-Ray.

2. Masih Terbaring Lemah di Rumah Sakit, Jupe Didatangi Penyidik

Iwa K Resmi Tersangka Kasus Narkoba, Julia Perez Dikunjungi PenyidikFoto: Desi Puspasari/detikHOT


Menyoal laporan Nikita Mirzani untuk Julia Perez atas dugaan pencemaran nama baik dan fitnah, penyidik akhirnya datang ke rumah sakit. Kedatangan penyidik guna mengklarifikasi soal kondisi kesehatan Jupe.

Pihak Jupe memang sudah mengirimkan surat ke Polres Jakarta Selatan untuk meminta penundaan pemeriksaan terhadap Jupe terkait laporan Nikita. Setelah surat itu sampai, penyidik langsung mendatangi RSCM di mana Jupe sudah tiga bulan menjalani perawatan intensif.

"Kemarin sekitar empat hari yang lalu, penyidik sudah datang ke rumah sakit untuk mengklarifikasi dan cek benar atau nggak Kak Jupe lagi istirahat atau gimana," jelas Sandy Arifin kepada detikHOT, Senin (1/5/2017).

"Penyidik sudah melihat dan memang benar keadaannya klien saya dalam proses penyembuhan dan masih butuh banyak istirahat agar kondisinya lebih baik lagi," lanjutnya.

3. Dari Iwan Fals hingga John Lennon Peduli Buruh

Iwa K Resmi Tersangka Kasus Narkoba, Julia Perez Dikunjungi PenyidikFoto: Vey/detikHOT


Kerja keras bagai kuda, dicambuk dan didera / Semua tak kurasakan untuk mencari uang

Syair lagu bertajuk 'Jemu' itu dilantunkan grup legendaris di era 1970-an, Koes Plus. Meski pernah dicap sebagai kelompok musisi, 'Ngak-ngik-ngok' oleh Presiden Soekarno, nyatanya lagu-lagu mereka tak melulu berkutat soal cinta.

Pengibaratan sosok para pekerja sebagai kuda, sepertinya di sana-sini masih cukup aktual dengan kondisi saat ini. Masih banyak buruh yang bekerja dengan upah rendah tanpa tunjangan dan perlindungan lain yang memadai.

Sementara penyanyi balad Iwan Fals yang terkenal lewat 'Oemar Bakrie' ternyata juga punya perhatian khusus terhadap kaum buruh. Lagu 'PHK' yang dinyanyikan dalam irama rock, memotret nasib paling kelam kehidupan seorang buruh. Dia harus diberhentikan dari pekerjaannya karena pabrik lebih memilih mesin yang efisien. Sayang, pesangon yang diterima jauh dari memadai sehingga si buruh murka.

Tak kuasa menahan amarah pasca di PHK, dia nekat membunuh sang majikan sehingga berakhir di penjara.


4. Sakti eks SO7 Posting Yuki 'PAS Band' Bersihkan Kaca Masjid, Hijrahkah?

Iwa K Resmi Tersangka Kasus Narkoba, Julia Perez Dikunjungi PenyidikFoto: ist


Sakti eks Sheila On 7 sempat mem-posting foto vokalis PAS Band, Yuki Arifin Widjaja sedang membersihkan kaca masjid di kawasan Bandung, Jawa Barat.

Tapi unggahan itu dihapus lagi. Sakti yang namanya berganti Salman Al-Jugjawy memberi keterangan foto.

"Kita semua Hamba Allah dan Umat Rasulullah Shallaahu 'alaihi wa sallam Maa syaa Allah... @Regrann from @abi.dzar_alghifary -Maa syaa Allah...

Vocalist Pas Band (Yuki PAS) sedang berkhidmat bersihkan kaca masjid...di Masjid Jl.Lombok Bandung.

Dengan berkhidmat...Allah berikan kelembutan Hati, gemerlap Keartisan dan kemegahan dunia Hiburan...,"


5. Didatangi Penyidik di Rumah Sakit, Bagaimana Reaksi Julia Perez?

Iwa K Resmi Tersangka Kasus Narkoba, Julia Perez Dikunjungi PenyidikFoto: Hanif Hawari/detikHOT


Penyidik akhirnya mendatangi rumah sakit dan bertemu langsung dengan Julia Perez. Lantas bagaimana reaksi Jupe saat bertemu penyidik.

"Kemarin yang aku dengar dari yg tunggu ketemu langsung, cuma belum bisa berkomunikasi yang lama karena masih dalam kondisi perlu istirahat banyak udah gitu aja," jawab Sandy Arifin, pengacara Jupe saat dihubungi detikHOT, Senin (1/5/2017).

Kondisi Julia Perez yang sempat memburuk tentunya menjadi kekhawatiran untuk keluarga. Tapi kedatangan penyidik tidak terlalu membuat Jupe kepikiran soal masalah hukumnya.

"Nggak, nggak apa-apa. Penyidik datang intinya cuma mau ngecek keadaannya apakah sesuai dengan surat yang sesuai dengan keterangan yang diberikan oleh rumah sakit. Ternyata memang surat itu benar keadan dan keabshannya yang bersangkutan harus istirahat dulu sampai keadaannya baik," tuturnya.

(kmb/wes)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads