Kalau banyak artis mendapat beban, justru tidak dengan Becca. Dara berusia 16 tahun itu pun ingin membangun karakter yang lebih kuat dengan peran antagonis.
"Nggak apa-apa sih sebenarnya, mungkin karena mukaku muka-muka orang jahat. Jadi kalau misalkan dapat karakter jahat ya nggak apa-apa," ujar Becca kepada detikHOT di Gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bisa populer karena peran Sasha yang centil dan jahat dalam sebuah sinetron, membuatnya merasa tertantang.
"Tapi lebih seru aja. Kalau yang lain nangis-nangis, aku malahan ketawa-ketawa jahat gitu," tandasnya. (pus/dal)











































