Tetap Eksis, Vina Panduwinata: Harus Bersaing Tapi Jangan Membunuh

Tetap Eksis, Vina Panduwinata: Harus Bersaing Tapi Jangan Membunuh

Febriyantino Nur Pratama - detikHot
Sabtu, 12 Nov 2016 14:11 WIB
Foto: Gus Mun/detikHOT
Jakarta - Memulai karier di dunia musik Indonesia sejak 1981, Vina Panduwinata tetap eksis hingga saat ini. Ia mengaku menanggapi persaingan dengan sungguh-sungguh.

Wanita yang akrab disapa Mama Ina itu menurutkan jika bersaing di industri musik memang harus dilakukan. Sebab hal itu yang bisa membuat seorang musisi bisa bertahan cukup lama.

"Mama Ina 35 tahu (berkarier) juga tersaingi. Dari 5 tahun pertama itu sudah tersaingi. Tapi dalam hidup itu, prinsip Mama Ina cuma satu, persaingan itu bagus tapi kita tidak boleh membunuh bayi-bayi yang lahir," ucapnya saat dijumpai di Grand Melia, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (11/11/2016).
Tetap Eksis, Vina Panduwinata: Harus Bersaing Tapi Jangan MembunuhFoto: Gus Mun/detikHOT
"Karena Tuhan nggak pernah izinin itu. Yang jelas bagaimana kita menguji hidup kita supaya bermanfaat dan kita bisa bimbing bayi-bayi itu," lanjutnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bermusik selama 35 tahun tentu bukan waktu yang singkat. Lalu, pernahkah 'Si Burung Camar' merasa jenuh?

"Ada saat di mana kita jenuh, kadang kita jadi seperti orang nggak bersyukur. Nah, mencoba untuk memikirkan gini, kita dikasih rezeki bagus bersyukur. Nggak usah ngejar amat, wajar saja," tandasnya. (dar/dar)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads