Sampai di Mana Hubungan Teuku Rassya dan Prilly Latuconsina?

Sampai di Mana Hubungan Teuku Rassya dan Prilly Latuconsina?

Dyah Paramita Saraswati Makmun - detikHot
Selasa, 11 Okt 2016 14:05 WIB
Sampai di Mana Hubungan Teuku Rassya dan Prilly Latuconsina?
Foto: Dok. Instagram
Jakarta - Kabar kedekatan Prilly Latuconsina dengan Teuku Rassya belakangan memang tengah menjadi perbincangan banyak orang. Lantas sejauh mana kedekatan hubungan kedua artis kondang tersebut?

Prilly mengatakan baik dirinya maupun Rassya sudah bertemu dengan orangtua masing-masing. Prilly sudah bertemu dengan Tamara yang tidak lain adalah ibunda Rassya. Begitu pula sebaliknya, Rassya juga sudah bertemu dengan orangtua Prilly.

"Ketemu sama orangtua kan emang ketemu-ketemu aja. Karena kalau aku kan tipenya, kalau berteman orangtuaku harus kenal siapa temen-temen aku," ujar Prilly usai mengisi acara di Gedung Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (11/10/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Beruntung gadis berusia 20 tahun ini, mengatakan orangtuanya sama sekali tidak pernah melarangnya untuk bergaul dengan orang lain.

"Komentarnya baik sih, yang penting akunya happy dan akunya nggak macem-macem. Positif buat aku, orangtua aku santai banget dari dulu," paparnya.

Di salah satu postingan dalam akun Instagramnya, gadis yang pernah dekat dengan Aliando ini juga sempat mem-posting fotonya dengan Tamara. Dalam unggahan tersebut, terlihat Tamara sudah memberikan lampu hijau untuk kedekatan Prilly dengan Teuku Rassya.

"Aku ketemu di Kemang. Itu tante Tamaranya lagi di Kemang, lagi di Jakarta gitu. Jadi ya udah diajak main. Karena kan mau pergi," ungkapnya.

(wes/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads