"Kalau saya orangnya, apapun yang saya dapat dari kerjaan saya, sekian persen saya alokasikan," kata Dewi saat ditemui usai menghadiri Selebrita Awards di TMII, Jakarta Timur, Jumat (30/9) malam.
Bersama teman-teman pengajiannya, Dewi turut membantu pengumpulan dana dan menyalurkannya ke panti asuhan dan anak-anak pengidap autisme yang kurang terurus. Menurut Dewi kegiatan seperti ini sudah dilakukan jauh sebelum dia menjadi figur publik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam menyiasati kesibukkannya sebagai penyanyi dan beramal, Dewi bersyukur mendapat bantuan manajer yang bisa mengatur segalanya dengan baik. (ich/ich)











































