Polisi langsung menggerebek kediaman Chris di Los Angeles setelah mendapatkan laporan dari Baylee Curran bahwa dirinya ditodong dengan pistol oleh sang musisi karena masalah perhiasan. Ayah satu anak itu pun segera diamankan, sebelum dinyatakan bebas beberapa jam kemudian setelah membayar jaminan senilai RP 3,3 miliar.
Pada Jumat (2/9) lalu, Mark Geragos, sebagai pengacara yang ditunjuk oleh Chris, menyebut adanya kebohongan pada klaim yang diungkapkan oleh Baylee. Saat pihak kepolisian menggeledah kediaman Chris, tak ada yang senada dengan apa yang diucapkan oleh wanita yang mengaku korban tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Mantan Punya Pacar Baru, Demi Lovato Sepenuh Hati Nyanyikan Lagu Adele
Tak hanya itu, bahkan pistol pun tak ditemukan oleh pihak berwajib kala itu. Pihak kepolisian pun memuji sikap Chris yang saat kooperatif sebelum akhirnya diamankan.
"Sama sekali tak ada senjata api yang ditemukan di kediaman tersebut. Begitu juga dengan obat-obatan terlarang yang sebelumnya saya takutkan," pungkas sang pengacara.
Rencananya, sidang atas kasus ini akan digelar pada 20 September mendatang. (dal/mmu)











































