Pesan Tukul Setelah Ditinggal Susi 'Similikiti'

Pesan Tukul Setelah Ditinggal Susi 'Similikiti'

Veynindia Esaloni Pardede - detikHot
Kamis, 25 Agu 2016 06:46 WIB
Pesan Tukul Setelah Ditinggal Susi Similikiti
Foto: Noel/detikHOT
Jakarta - Tukul masih terpukul setelah ditinggalkan sang istri, Susi untuk selama-lamanya. Sang komedian pun berharap istrinya bahagia di atas sana.

"Maafkan istri saya jika ada kata dan perbuatan, baik yang disengaja maupun tidak semasa hidupnya," pinta Tukul.

Ia mengatakan, saat ini adalah waktunya untuk berbuat sebaik-baiknya. Sebab, ia percaya hidup mati ada di tangan Tuhan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kita hidup saling berterima kasih, kalau ada kekurangan sejak awal pemakaman sampai akhir, saya mohon maaf," ujarnya.

Sekitar pukul 09.23 WIB jenazah Susi dimakamkan di TPU Jeruk Puruk, Jakarta Selatan, Rabu (24/8/2016). Susi meninggal dunia setelah menderita asma, Selasa petang. Ia meninggalkan suami dan anak-anaknya di umur menjelang 48 tahun. (nu2/doc)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads