Mesra dengan Polisi, Angel Lelga: Nggak Boleh Pacaran Taaruf Aja

Mesra dengan Polisi, Angel Lelga: Nggak Boleh Pacaran Taaruf Aja

Desi Puspasari - detikHot
Sabtu, 11 Jun 2016 13:21 WIB
Mesra dengan Polisi, Angel Lelga: Nggak Boleh Pacaran Taaruf Aja
Foto: instagram
Jakarta - Angel Lelga dikabarkan tengah dekat dengan seorang perwira polisi. Tapi ia masih pelit bicara mengenai kisah asmaranya.

Padahal ada kabar pedangdut yang memutuskan berhijab itu sudah akan segera naik pelaminan. Benarkah?

"Saya nggak mencari, biar nanti mereka yang saya pilih," ucap Angel yang sesumbar seolah banyak pria yang mendekatinya di Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (10/6) malam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ditelisik lebih dalam, Angel cuma menyebut tak ada lagi istilah pacaran dalam penjajakan dengan pria.

"Semua teman nggak ada yang saya jadikan pacar. Nggak boleh pacaran, taaruf ya," tambahnnya.

"Aku nggak mau bahas masalah pribadi," pinta Angel tak mau disinggung lebih dalam soal percintaannya. (kmb/kmb)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads