Enno pun curhat di akun Instagram pribadinya soal perbandingan kehamilan terdahulunya dengan kandungannya yang sekarang.
"Masuk dibulan kelima sudah mulai nyaman menjalani kehamilan, jadi ingat waktu hamil Bumi hampir lebih dari 7 bulan mengalami mual dan muntah muntah sepanjang hari, tapi berat badan tetap naik," tulis Enno.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
"Setiap kehamilan pasti mempunyai cerita unik masing masing, tapi kalau soal makanan, walaupun tetap berusaha menjaga makan, tapi yang namanya ngidam sih tetap aja ada, kemarin bangun tidur tiba tiba pengen rendang pake nasi panas, hari ini malah ga mood buat makan, aneh," tambahnya.
Setelah bercerai dari suami pertamanya, Nayaka Untara, Enno menikah lagi dengan Priambodo Soesetyo. Ia sebelumnya sudah dikaruniai dua orang anak bernama Bumi Pradipa Pria Untara dan Abimanyu Praja Soesetyo. (kmb/kmb)