Lima Tahun Tak Sahur di Rumah, Omesh Lepas Job Ramadan Tahun Ini

Lima Tahun Tak Sahur di Rumah, Omesh Lepas Job Ramadan Tahun Ini

Desi Puspasari - detikHot
Selasa, 31 Mei 2016 08:25 WIB
Foto: Gus Mun/detikHOT
Jakarta - Ramadan segera datang dalam hitungan hari. Di momen puasa tahun ini, Omesh mengaku ingin menjalaninya secara berbeda.

Host acara !nsert di Trans TV itu mengungkapkan ingin menghabiskan waktunya di bulan Ramadan bersama keluarga di rumah. Hal itu ia lakukan setelah lima tahun melewatkan momen puasa bersama istri dan anaknya.

"Beberapa tahun ke belakang gue kerja melulu. Udah empat sampai lima tahunlah gue nggak pernah sahur dan buka puasa bareng soalnya," kata Omesh saat ditemui di Gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (30/5/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Omesh pun sudah punya rencana ingin mengisi ibadah puasanya nanti seperti apa. Selain menghabiskan waktu bersama keluarga, ia ingin pergi ke Tanah Suci dan melaksanakan ibadah umroh.

"Tahun ini gue pengen ibadah aja, ibadah dulu. Selain kangen buka puasa sama sahur bareng keluarga, insya Allah pengen pergi umroh juga," tutur Omesh.

(doc/doc)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads