Risty Tagor dalam Proses Cerai, Rifky Balweel Pamer Kemesraan dengan Pacar

Risty Tagor dalam Proses Cerai, Rifky Balweel Pamer Kemesraan dengan Pacar

Prih Prawesti Febrian - detikHot
Rabu, 13 Jan 2016 08:25 WIB
Foto: Instagram
Jakarta - Risty Tagor kini tengah dalam proses cerai dari sang suami, Stuart Collin. Hingga saat ini sidang cerai keduanya masih terus bergulir di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Di sisi lain, mantan suami Risty, Rifky Balweel tengah berbahagia. Rifky sudah memiliki pacar baru yang bernama Biby Alraen. Sebenarnya, kedekatan Rifky dengan pacar barunya sudah lama terjalin. Namun hubungan keduanya tidak pernah menjadi sorotan media.

Kemesraan Rifky dengan pacar barunya kali ini tertuang dalam akun Instagram Rifky. Dalam akun tersebut keduanya terlihat sangat mesra.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bahkan, beberapa kali pacar baru Rifky terlihat sudah sangat akrab dengan anak semata wayang hasil dari pernikahan Rifky terdahulu dengan Risty, Arsen.

Baca: Heboh Busana Transparan Bertuliskan Arab Agnez MO, Isu Budi Anduk Diguna-guna



Banyak follower yang menanyakan kapan Rifky dan sang kekasih akan segera menikah.

"Kapan merried nih ka biby??," tulis salah satu follower Rifky.

2 Oktober 2010 Rifky resmi menikah dengan Risty Tagor. Dari pernikahan tersebut keduanya dikaruniai satu orang buah hati yang bernama Arsen Raffa Balweel. Namun sayang, rumah tangganya keduanya harus berakhir di meja hijau. 25 Sepetember 2014, Risty dan Rifky resmi bercerai. (wes/wes)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads