Pemandangan tersebut terlihat di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (30/12/2015). Usai mengisi acara Pesbukers, Angel tampak mengenakan baju hijau mempercerah wajahnya di antara banyak penonton yang hadir.
Angel hanya diam saja ketika diminta berkomentar oleh awak media. Sesekali ia melempar senyum sebagai jawaban.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kemarin, pesinetron 'Bidadari' itu juga mendapat pengawalan ketat dari empat orang security. Ia dijaga sampai masuk ke dalam mobil Mazda 2 berwarna merah.
Saat ini rumah tangga Angel dengan Steven Rumangkang tengah retak. Apalagi, beredar foto mesra mirip perempuan 28 tahun itu bersama Pasha 'Ungu'.
Angel diketahui sudah lama tidak pulang ke rumah. Steven bahkan melalui Hari Raya Natal sendirian. (nu2/nu2)











































