Bahkan, keduanya sudah mulai berani memamerkan kemesraannya di depan publik. Hal itu nampak saat Gwen dan Blake mesra di after party Academy of Country Music (ACM) Awards 2015 pada Jumat (6/11) malam waktu setempat.
Sambil bergandengan tangan, keduanya nampak santai disorot kamera. Mereka bahkan sempat melemparkan senyuman.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bahkan, saksi mata menyebutkan kepada TMZ, bahwa Gwen dan Blake benar-benar menghabiskan malam berdua di after party itu. Padahal sebelumnya, mereka selalu menolak memamerkan kemesraannya secara langsung di depan kamera.
Gwen sendiri mengumumkan perceraiannya dengan Gavin Rossdale pada Agustus lalu setelah keduanya melewati 13 tahun pernikahannya. Sedangkan Blake mengumumkan perceraiannya dengan Miranda Lambert pada Juli, setelah empat tahun membina rumah tangga.
(fk/fk)











































