Saat ini, Revaldo ingin mengembalikan kepercayaan banyak orang dulu. Hingga akhirnya, ia bisa dengan tenang kembali ke panggung hiburan Tanah Air.
"Kalau tawaran, karena saat ini gue masih membangun kepercayaan orang-orang. Jadi gue baru ada satu tawaran pada tanggal 25 Oktober nanti," tuturnya saat ditemui di kawasan SCBD, Sudirman, Jakarta Selatan, Jumat (25/9/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Revaldo mengaku saat ini dia sudah siap untuk kembali eksis. Tapi ia belum yakin semua orang sudah bisa menerimanya kembali.
"Gue sih siap, nggak tahu orang siap nggak nerima gue," jelasnya.
Revaldo tersangkut kasus narkoba pada 2010 lalu hingga divonis tujuh tahun penjara. Saat itu ia ditangkap dengan barang bukti sabu seberat 62 gram dan satu paket ganja.
Melihat dari vonis yang diberikan, Revaldo harusnya baru bisa bebas pada 2017 lalu. Namun, karena dinilai berkelakuan baik Revaldo akhirnya bisa bebas lebih cepat.
(fk/fk)











































