"Pokoknya saya tegaskan adik saya pure kecelakaan. Kalau ada permasalahan ya mungkin dia lagi bengong, tapi tidak bunuh diri," tegas Wanda seperti dilansir dari '!nsert' Trans TV, Rabu (9/9/2015).
Baca: Empat Bulan Jadi Istri Kedua Suryono, Apa Kabar Bella Shofie?
Wanda menjelaskan, saat itu Stu akan menuju Bogor bersama seorang temannya. Bintang sinetron 'Mentari' itu baru saja masuk tol Tangerang ketika kecelakaan kemudian terjadi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kalau misal dia ada bengong mungkin ya karena masalah. Tapi kalau bunuh diri nggaklah," ulangnya menandaskan.
Saat ini Stuart tengah dalam proses cerai dengan Risty Tagor. Risty menggugat Stuart pada 20 Agustus 2015 di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Padahal pasangan muda ini baru menikah 19 April 2015 lalu.
(wes/mmu)











































