Super Gemes! Pangeran George Kecup Mesra Kening Putri Charlotte

Super Gemes! Pangeran George Kecup Mesra Kening Putri Charlotte

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Senin, 08 Jun 2015 08:10 WIB
Super Gemes! Pangeran George Kecup Mesra Kening Putri Charlotte
Jakarta - Kate Middleton tak sabar lagi untuk memamerkan keakraban Pangeran George dan sang adik, Putri Charlotte yang kini sudah berusia satu bulan. Melalui Twitter resmi Istana Kensington, istri dari Pangeran William tersebut mengunggah foto-foto kedua anak yang dijepretnya secara pribadi.

Empat buah foto terbaru dirilis pada Sabtu (6/6) waktu setempat melalui akun Twitter @kensingtonroyal. Pada salah satu foto, Charlotte nampak nyaman duduk di pangkuan sang kakak, sedangkan George mencium mesra kening sang adik.

Pada foto lain, George terlihat menyunggingkan senyum manisnya, masih dalam posisi yang sama. Sedangkan Charlotte, saat itu sama sekali tak menunjukkan tanda-tanda akan menangis dan dengan mesra menggenggam tangan George.

Baca juga: Suit Suit... Pangeran Harry PDKT dengan Aktris Serial TV Ini

George dan Charlotte yang berpose duduk di atas sofa, tampil serasi dengan busana serba putih. Pangeran cilik berusia 22 bulan tersebut memadukan kemeja putihnya dengan celana pendek dan kaos kaki berwarna biru.

Putri Charlotte terlahir pada 2 Mei 2015 di rumah sakit St Mary's, London. Adik dari Pangeran George tersebut lahir dengan berat badan 3,7 kilogram.

(dal/wes)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads