Fakta Penikahan Iwa K dengan Wikan, Perempuan 19 Tahun Lebih Muda

Fakta Penikahan Iwa K dengan Wikan, Perempuan 19 Tahun Lebih Muda

Prih Prawesti Febriani - detikHot
Senin, 01 Jun 2015 11:30 WIB
Fakta Penikahan Iwa K dengan Wikan, Perempuan 19 Tahun Lebih Muda
Jakarta - Iwa K dan Wikan telah menikah Minggu (31/5/). Pernikahan tersebut digelar secara meriah di Universotas Terbuka Convention Centre, Tangerang Selatan. Ini adalah pernikahan kedua bagi Iwa. Namun yang pertama bagi Wikan. Sebelumnya, Iwa telah menikah dengan Selfi 'KDI' dan memiliki seorang anak dari pernikahan tersebut. Berikut fakta-fakta pernikahan Iwa K dengan Wikan, perempuan yang 19 tahun lebih muda darinya:

Mas Kawin

Seperangkat alat salat dan satu set perhiasan menjadi mas kawin Iwa K dan Wikan Minggu (31/5/2015).

Satu Kali Napas Ijab Kabul

Secara lantang dan cepat Iwa K mengucapkan ijab kabul dengan satu kali napas. Meski sudah pernah melangsungkan akad nikah sebelumnya, Iwa mengakatakan dirinya tetap harus berlatih lebih dulu untuk mengucapkan ijab kabul.

Pakai Baju Hip-hop

Mungkin hanya Iwa K saja yang terpikirkan menikah memakai baju hip-hop. Desain baju pernikahannya tersebut, dibuat oleh sahabatnya Asri Welas.

Bersama Anak dari Pernikahan Dahulu

Wikan mengaku sudah dekat dengan anak semata wayang Iwa dengan Selfi, Mikala Saka Pandhiya Hamada Kusuma. Dalam kesempatan resepsi kedua, Mikala terlihat di antara pasangan yang tengah berbahagia.

Beda Usia 19 Tahun



Wikan diketahui memiliki perbedaan usia yang cukup jauh dengan Iwa. 19 tahun menjadi jarak usia keduanya. Namun ternyata, perbedaan usia tersebut sama sekali tidak dihiraukan oleh Wikan. Ia tetap cinta Iwa.

Β 
Halaman 2 dari 6
(Prih Prawesti Febriani/Prih Prawesti Febriani)
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads