Tidak Merokok dan Rajin Berolahraga, Cara Ibnu Jamil Jaga Kesehatan

Tidak Merokok dan Rajin Berolahraga, Cara Ibnu Jamil Jaga Kesehatan

- detikHot
Senin, 13 Apr 2015 08:10 WIB
Tidak Merokok dan Rajin Berolahraga, Cara Ibnu Jamil Jaga Kesehatan
Jakarta - Berbagai macam cara dilakukan setiap orang untuk tetap bisa tampil bugar. Tak terkecuali dengan pesinetron sekaligus presenter Ibnu Jamil. Dirinya juga kerap melakukan olahraga untuk menjaga kebugaran dalam tubuhnya.

"Ya olahraga investasi yang paling berharga dari apapun. Investasi gue ada di alat-alat olahraga gue, di badan gue," katanya saat ditemui di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Minggu (12/4/2015) malam.

Tak hanya dengan berolahraga secara rutin, Ibnu juga membiasakan dirinya dengan tidak mengkonsumsi minuman terlarang dan menjauhi rokok.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca: Beery 'Saint Loco' Jadi Mualaf, Heboh Foto Topless Pamela 'Duo Serigala'

"Ya 4 sehat 5 sempurna deh gue tanemin di diri gue. Gue pengen nanti di masa tua tanpa megang pinggang dan tongkat. Masih bisa pakai jeans kece, masih bisa treveling sama cucu," paparnya lagi.

Ia pun selalu mengusahakan dirinya tidak larut dalam hingar bingar dunia malam. Sebisa mungkin, Ibnu selalu pulang dengan cepat bila acara yang dihadirinya sudah selesai.

(wes/wes)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads