Bastian Steel saat ini tengah menikmati harinya meniti karier sebagai penyanyi solo. Meski sibuk merangkai kariernya, Bastian mengaku tak lupa dengan pendidikan.
Pemilik nama asli Bastian Simbolon itu mengaku tetap fokus belajar. Meski, memang sesekali terkendala dengan jadwal manggung atau syuting.
"Sekolah aman. Karena waktunya, jam 10 ke atas baru masuk," ucapnya saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Sabtu (21/2/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sampe bilang mau sekolah siang aja. Karena Bastian susah bangun paginya," jelasnya.
Namun, masuk sekolah siang bukan menjadi alasan Bastian untuk ketinggalan pelajaran. Ia mengaku mendapat dukungan dan bantuan dari teman dan guru-gurunya di sekolah.
"Untungnya Bastian dari SD di sekolah itu. Udah dikenal sama teman-teman dan guru. Jadi mereka dukung banget. Sampai sekolah dibilangin ada PR," pungkasnya.
(fk/dar)











































