Kanye West Dijauhi Teman Saat Mulai Pacaran dengan Kim Kardashian

Kanye West Dijauhi Teman Saat Mulai Pacaran dengan Kim Kardashian

- detikHot
Rabu, 18 Feb 2015 11:41 WIB
Kanye West Dijauhi Teman Saat Mulai Pacaran dengan Kim Kardashian
Jakarta -

Kanye West harus membayar mahal ketika memilih untuk menjalin hubungan asmara dengan Kim Kardashian. Sang rapper harus rela ketika dijauhi teman-temannya.

Hal tersebut dikisahkan Kanye ketika diwawancara oleh Style.com belum lama ini. Alasannya, status Kim sebagai bintang reality show membuat teman-temannya, yang kebanyakan bergerak dalam bidang fashion, waspada.

Baca Juga: Jangan Kaget! Ini Foto-foto Masa Lalu Artis Cantik Indonesia

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tak lama setelah kami berpacaran, orang-orang yang bergerak dalam dunia fashion sangat menolak ide berkencan dengan bintang reality show. Orang-orang yang kupanggil teman benar-benar menjauhiku dan Kim. Mereka sudah lama menjauhi Kim dan kemudian menjauhiku," ungkap Kanye seperti dikutip dari Gossip Cop, Rabu (18/2/2015).

Namun Kanye sama sekali tak memperdulikan 'akibat' yang ditimbulkan saat memilih untuk berpacaran dengan bintang 'Keeping Up With the Kardashians' tersebut. Walaupun tak lagi berdiri di jajaran orang terpandang di dunia high-fashion, sedikit demi sedikit sang rapper membangun citranya kembali, dengan bantuan Kim.

Baca juga: 'Horor' di Istana pada Hari Putri Diana Tewas karena Kecelakaan Maut

"Popularitasku di dunia high-fashion benar-benar kubuang jauh-jauh. Hari demi hari, aku dan Kim sama-sama belajar dan menjadi lebih baik. Kami berfoto dan melihatnya bersama-sama, ia berhasil meningkatkan gaya berpakaianku, kami saling memperbaharui style masing-masing," sambungnya.

"Kim akan selalu menjadi inspirasiku, dan kini ia adalah inspirasi dari setiap desainer," tutupnya.

(dal/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads