Ditemui di TPU Pondok Ranggon, Jakarta Timur, Selasa (27/1/2015), Fariz mengungkapkan sebuah kisah. Sebuah kenangan yang melecut mereka untuk semakin giat bekerja.
"Betul (karena faktor ekonomi), sempat tertunda. Fariz dan Fauzan, semangat cari uang," cerita Fariz.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ayah udah mulai berenti syuting pas sakit. Jadi nggak ada pemasukan dari ayah. Kita anak-anak yang mencari nafkah," lanjutnya.
Lantas, ke mana hasil kerja keras Zainal dari dunia hiburan. Diketahui, Zainal pernah membintangi beberapa sinetron. Di antaranya yang terkenal adalah 'Putri Duyung' bersama Ayu Azhari, 'Mak Ijah Pengen ke Mekkah', 'Hidayah' dan 'Rahasia Ilahi'.
"Kita punya tanah dan kambing. Ada yang urusin di Purwakarta. Kemarin (berobat selama sakit) nggak menggunakan harta ayah, lebih ke anak-anaknya yang berusaha," ungkap Fariz.
Kini sosok ayah yang jenaka tapi tegas itu telah berpulang diusia 57 tahun. Zainal pun meninggalkan banyak kenangan indah kepada 8 anaknya.
(pus/nu2)











































