Nazar Berhijab yang Datang Lebih Cepat untuk Laudya Cynthia Bella

Nazar Berhijab yang Datang Lebih Cepat untuk Laudya Cynthia Bella

- detikHot
Sabtu, 17 Jan 2015 11:22 WIB
Nazar Berhijab yang Datang Lebih Cepat untuk Laudya Cynthia Bella
Jakarta -

Aktris Laudya Cynthia Bella memutuskan untuk mengenakan hijab untuk seterusnya. Ternyata hal itu menjadikan nazar Bella terwujud lebih cepat.

"Aku dulu punya nazar kalau aku punya anak dan keluarga aku pengen berhijab," akunya di Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, Jumat (16/1/2015) malam.

- Jangan ketinggalan momen-momen menarik sepanjang 2014Β diΒ 100 Momen WOW Selebriti 2014

Bella baru saja pulang dari Mekkah setelah menjalankan ibadah umroh. Ia pun masih tak menyangka kini sudah mantap berhijab.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dan ternyata aku nggak tahu kenapa pas pulang umroh kemarin pengen pakai," jelasnya.

Belakangan Bella memang bermain film bertema religi. Ada 'Haji Backpacker' dan 'Assalamualaikum Beijing' yang dibintangi Bella.

Tapi hanya di 'Assalamualaikum Beijing', Bella --yang memerankan Sekar/WNI di Tiongkok-- baru mengenakan hijab secara penuh. Di film arahan sutradara Guntur Soharjanto itu, Bella mengaku mulai terbiasa berhijab.

"β€Žβ€ŽDi sana dingin sekali. Jadi sangat terbantu karena selama syuting selalu disediakan hijab dari pihak Zoya," katanya.

(kmb/kmb)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads