Belum lama ini Kim didapuk untuk menjadi model sampul majalah Paper. Pada cover tersebut, sang bintang reality show berpose menghadap ke belakang dalam keadaan bugil, memamerkan bagian tubuh belakangnya.
Ketika Kim mengunggah foto tersebut di Instagram, Naya pun memberikan pendapatnya atas foto tersebut pada kolom komentar. Aktris berusia 27 tahun tersebut merasa pose-pose seksi yang dipili Kim sangat tidak pantas.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya Kim Kardashian pernah dikritik karena hal yang sama. Namun seakan tak menggubris, ibu dari North West tersebut malah mengaku semakin berani bergaya seksi setelah memiliki anak.
"Gayaku semakin seksi setelah menjadi ibu. Aku lebih 'berani'. Kau mungkin berpikir (setelah melahirkan) aku akan sedikit mengurangi tampil seksi dan mengenakan pakaian sweat dan sepatu flat setiap hari. Tapi aku tak merasa nyaman mengenakannya," ungkap Kim kala itu.
(dal/mmu)











































