Pipik juga mengatakan dirinya diminta oleh Eddies untuk menjenguknya di tahanan. Selain itu, istri mendiang Ustad Jefry Al Buchori tersebut juga diundang untuk mengisi pengajian di sana.
"Saya diminta Eddies untuk menjenguk dia dan memberikan pengajian di Rutan Pondok Bambu tempat dia ditahan," ujar Pipik di Tebet, Jakarta Selatan, Minggu (9/11/2014) malam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tugas saya hanya memberikan support bahwa Eddies di dalam (tahanan) ceria, tidak menujukkan kesedihan, banyak teman di sana. Justru melihat Eddies seperti itu saya jadi semangat dan saya bilang dia harus tetap semangat jalanin ini semua, sabar serta tawakal," harapnya.
(dar/dal)











































