Rencana Keliling Dunia Abimana: Pergi ke Afrika

Celeb of The Month

Rencana Keliling Dunia Abimana: Pergi ke Afrika

- detikHot
Selasa, 04 Nov 2014 20:23 WIB
Rencana Keliling Dunia Abimana: Pergi ke Afrika
Abimana Aryasatya (Asep/detikhot)
Jakarta - Aktor Abimana Aryasatya punya keinginan bisa berkeliling dunia. Terinspirasi dari sebuah film, Abi ingin mengunjungi salah satu tempat. Ke mana?

"Maunya ke Afrika. Secara garis besar, benua itu belum pernah gue injek, penasaran," ujarnya.

Aktor 32 tahun ini tertarik dengan Afrika sejak menonton film 'The Gods Must be Crazy' saat dirinya masih remaja. Padang sabana dan hewan-hewan liar yang kerap ia saksikan di film dokumenter menjadi daya tarik Abi untuk pergi ke sana.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ambisi Abi bisa keliling dunia muncul sejak dirinya beberapa kali menjalani syuting di berbagai negara. Terakhir dirinya pergi ke sembilan negara menuntaskan syuting untuk film 'Haji Backpacker' yang tayang awal Oktober lalu.

"Udah pernah syuting ke mana-mana kayaknya nggak afdal kalau keliling dunia nggak dijadiin ambisi. Insya Allah gue bisa wujudin cita-cita gue jalan-jalan ke berbagai negara bareng keluarga gue," pungkasnya.

(doc/fk)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads