Sandy Tumiwa, dari Mualaf Hingga Digugat Cerai Tessa Kaunang
- detikHot
Jumat, 22 Agu 2014 10:48 WIB
Jakarta -
Sandy Tumiwa, siapa yang tak mengenal nama tersebut. Mengawali kariernya sebagai bintang iklan, nama Sandy perlahan tapi pasti mulai dikenal publik lewat perannya dalam serial televisi, Ada Apa Dengan Cinta? Lantas bagaimana perjalanan rumah tangga Sandy dan Tessa?
Menikah
Bertemu dengan Tessa Kaunang dalam dunia hiburan membuat Sandy jatuh hati kepadanya. Tak perlu lama-lama, Sandy akhirnya menikah dengan Tessa 7 Juli 2006.
Dikaruniai Dua Anak
Hadirnya dua buah hati, Andisa Leota Anabel Tumiwa dan Andisa Latafka Avram Tumiwa membuat pasangan satu profesi itu semakin mesra dari hari ke hari.
Jauh Dari Gosip
Tak ada kabar miring yang terdengar dari rumah yang tangga yang dibangun secara harmonis itu.
Mualaf
Namun secara mengejutkan, Sandy memutuskan untuk menjadi seorang mualaf pada 25 April 2014. Saat itu, Sandy mengatakan keputusan tersebut sudah sangat lama dipikirkannya secara matang.
Digugat Cerai Tessa Kaunang
Tak hanya keputusannya menjadi seorang mualaf saja yang cukup mengejutkan, tapi Sandy juga mengaku terkejut dengan keputusan sang istri Tessa Kaunang untuk menggugat cerai dirinya. Permohonan gugatan cerai tersebut dimasukkan Tessa di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan 16 Juli dan sidang perdana akan digelar 25 Agustus mendatang.