Selisih Usia 30 Tahun, Madonna Ingatkan Kekasih pada Sosok Ibu

Selisih Usia 30 Tahun, Madonna Ingatkan Kekasih pada Sosok Ibu

- detikHot
Rabu, 20 Agu 2014 12:06 WIB
Selisih Usia 30 Tahun, Madonna Ingatkan Kekasih pada Sosok Ibu
Jakarta - Madonna sejak dulu memang dikenal dengan ketertarikannya pada pria yang lebih muda. Seperti sosok kekasihnya saat ini, Timor Steffens yang memiliki selisih usia 30 tahun dengan sang pelantun hits 'Hung Up' tersebut.

Diwawancara oleh Daily Mirror, Timor mengungkapkan alasannya memilih Madonna sebagai kekasih. Tak terganggu dengan jarak umur yang terpaut jauh, ia mengaku lebih menyukai wanita yang lebih tua karena mengingatkannya pada sosok ibu.

"Ibu adalah inspirasi besar. Ia adalah seorang pejuang, wanita mandiri yang kuat dan hubungan asmara yang pernah kujalani di masa lalu kebanyakan dengan wanita yang mandiri dan selalu menyampaikan opininya," tutur Timor.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mengenai jarak usia, pria yang kini berusia 26 tahun tersebut mengaku tak mempersoalkannya. Karena, sambung Timor, wanita lebih tua memang tipe yang ia sukai.

"Ada jarak usia di antara aku dan Madonna tapi aku tak merasakannya. Kekasih-kekasihku selalu lebih tua dariku dan yang seperti itu yang kusukai. Aku belajar banyak," tegasnya.

Madonna pertama kali memperkenalkan Timor sebagai kekasihnya saat menghadiri pesta Tahun Baru yang digelar desainer Rudolph Valentino di Gstaad, Switzeland. Sejak itu, keduanya kerap terlihat bersama di berbagai kesempatan.

Pada Desember 2013, penyanyi yang kini berusia 56 tersebut berpisah dengan kekasihnya Brahim Zaibat (25), seorang penari yang dikencaninya sejak 2010. Sebelumnya Madonna juga berpacaran dengan pria yang lebih muda yaitu model dan DJ asal Brazil, Jesus Luz (22).

(kmb/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads