Hal itu terlihat dari kalung yang dipakai Baby. Dalam kalung tersebut terdapat inisial BC. Saat hal tersebut ditanyakan langsung kepadanya, pemain film 'Main Dukun' itu terlihat malu-malu menjawabnya.
"C itu siapa ya? Kita cari yang seiman. Kalau kalung ini memang dikasih sama dia tapi sudah lama banget," jawabnya tersipu malu saat ditemui usai acara Media Gathering & Buka Puasa Bersama Trans7 di Cafe Space, Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (17/7/2014) malam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Rajin salat, aku kenal sama dia sudah lama dari 2010 dari zaman dia susah. Ya pada zaman itu kita samalah," jelasnya.
(wes/mmu)











































