Sejak Berjilbab, Zee Zee Shahab Menuai Banyak Berkah

Sejak Berjilbab, Zee Zee Shahab Menuai Banyak Berkah

- detikHot
Selasa, 15 Jul 2014 10:40 WIB
Sejak Berjilbab, Zee Zee Shahab Menuai Banyak Berkah
Jakarta -

Zee Zee Shahab baru mulai berjilbab pada tahun lalu. Kala itu, ia memang membuat kaget banyak pihak termasuk suaminya. Tapi ternyata keputusannya itu banyak menuai berkah.

Menurut Zee Zee, banyak hal yang tak terduga tiba-tiba menghampiri. Dalam pekerjaan, ia juga merasakan banyak kemudahan.

"Alhamdulillah semenjak memutuskan pakai hijab peruntungannya jauh lebih besar, Ramadan dan bukan Ramadan, karena memang merasa lebih banyak berkahnya saat aku pake hijab," ungkap ibu satu anak itu saat ditemui di Studio Hitam Putih, Hanggar Pancoran, Jakarta Selatan, Senin (14/7/2014) malam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski awalnya banyak berkecimpung di dunia sinetron, kini Zee Zee sepertinya memilih jalan lain. Ia justru lebih aktif menjadi presenter.

"Ada 3 program hosting, sekarang beralih ke presenter karena memang waktunya lebih memungkinkan. Sudah punya anak juga, dan lebih memilih presenter daripada sinetron lagi," kata istri presenter Prabu Revolusi itu.

Meski sama-sama sibuk, ia dan sang suami selalu menyempatkan waktu untuk keluarga. Menurutnya sudah menjadi kewajiban mereka jalan-jalan bersama sang anak sekali dalam setiap minggunya.

(nu2/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads