Rassya pun siap memberitahukan ibundanya, Tamara Bleszynski. Karena ia menilai, ibunya itu belum tahu tentang kabar bahagia ini.
"Dia kayaknya belum tahu, aku pasti kasih tahu. Kemungkinan lusa mau ketemu di Bali," kata Rassya di RSPI, Jakarta Selatan, Rabu (28/5/2014).
Rassya memang sudah lama menanti kehadiran anggota keluarga barunya itu. Kini ia pun mengaku sudah ingin segera membawa pulang adiknya itu.
"Pasti ya, saya nggak sabar aja nanti mau main terus sama dia. Dari dulu pengen punya adik perempuan, akhirnya kesampaian setahun ini," urainya.
(kmb/mmu)











































