Pernyataan tersebut diungkapkan oleh salah satu juru bicara dewan kota Florence, Marco Agnoletti, yang telah mengkonfirmasi bahwa perhelatan tersebut tak akan dihadiri lebih dari 200 tamu. Hal ini disepakati oleh kedua belah pihak untuk tetap menjaga keamanan dan kenyaman para tamu di Forte di Belvedere.
Tak hanya itu, Marco mengungkapkan bahwa biaya sewa tempat sebesar EUR β¬300.000 atau senilai Rp 4,7 Miliar akan dimasukkan ke proyek budaya di kota Florence.
Kim Kardashian dan Kanye West nantinya akan mengadakan tur untuk para tamu undangannya di Istana Versailles, Prancis pada malam sebelum pernikahan yang akan diselenggarakan pada 24 Mei 2014. Tur tersebut akan mengawali rangkaian pesta pernikahan kedua orang tua North West tersebut.
Saat ini keduanya sedang berada di Paris untuk mempersiapkan pernikahan. Pasangan rapper dan bintang reality show ini terlihat keluar masuk toko-toko desainer terkenal di kota tersebut.
(kmb/mmu)











































