Pertanyaan itu dilayangkan Soimah saat mengisi acara 'Show Imah', Senin (19/5/2014). Mendengar pertanyaan tersebut, Nikita justru menjawab dengan candaan.
"Minta Mbak Soimah saja deh, giginya saja seratus juta kan," canda Nikita.
Namun, pertanyaan tersebut seolah menguak batin Nikita. Entah apa maksudnya, Nikita mengungkapkan kalau dirinya hanya bisa menunggu kesadaran sang suami yang berdomisili di Singapura.
"Mungkin dia khilaf, manusia kan ada khilafnya. Kesadaran aja sih, soalnya kita kan nikah bukan sama anak kecil," paparnya.
Enggan menjelaskan lebih detail, Nikita hanya tersenyum penuh arti dan menarik napas. Bintang film 'Nenek Gayung' itu pun mengaku hanya bisa bersabar menanti jalan yang terbaik untuk pernikahannya.
(pus/ron)











































