Dipukul dengan Botol, Vokalis Pure Saturday Dapat 20 Jahitan

Dipukul dengan Botol, Vokalis Pure Saturday Dapat 20 Jahitan

- detikHot
Minggu, 23 Feb 2014 13:32 WIB
Dipukul dengan Botol, Vokalis Pure Saturday Dapat 20 Jahitan
Iyo bersimbah darah (@GrimlocBDG)
Jakarta - Manajer band Pure Saturday Buddy membenarkan bahwa vokalisnya Satrio NB (Iyo) menjadi korban pemukulan di Camden bar & Lounge, Bandung, Minggu (23/2/2014) dini hari. Menurut Buddy, luka yang dialami Iyo cukup parah.

"Kata istrinya sekitar 20 jahitan," ujar Buddy saat dihubungi wartawan, Minggu (23/2/2014).

Dalam gambar yang diunggah kerabat Iyo, tampak sang vokalis tengah berbaring. Wajahnya bersimbah darah, dan terdapat luka yang terbuka di bagian dahi kiri. Noda darah juga terlihat jelas di bagian bajunya.

"Istrinya shock," lanjut Buddy.

Iyo kabarnya jadi korban pemukulan oleh oknum polisi yang memberlakukan jam malam. "Katanya sih di luar ada peringatan dari polisi acaranya nggak boleh lebih dari jam 12 (malam). Si Iyo nggak tahu apa-apa di dalam. Tiba-tiba ada oknum polisi berpakaian preman, dia langsung pukul pakai botol minuman beling," ucapnya.

Kini Iyo tengah istirahat di kediamannya usai mendapat perawatan di RS St. Borromeus. Pihak manajemen masih mengumpulkan keterangan dari saksi mata sebelum menentukan langkah hukum.

"Oknum polisi harus kita tindak ya, jangan arogan," serunya.

detikHOT mencoba melakukan konfirmasi mengenai kejadian tersebut kepada Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Martinus Sitompul, namun ia belum mendapatkan informasi. "Nanti saya cek dulu," ujarnya, Minggu (23/2/2014).

(ich/ich)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads