Acara tersebut bertajuk 'Opera Van Java Awards 2013'. Disiarkan secara live dari Mahaka Sport Mall, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (14/9/2013) malam, OVJ Awards kali ini berlangsung begitu meriah.
Acara ini juga diisi oleh berbagai bintang tamu, mulai dari Jaja Miharja, Anang-Ashanti, Jula Perez, hingga Jeremi Teti. Tentunya tak ketinggalan para wayang OVJ, yaitu Parto, Andre, Azis, dan Nunung. Sayangnya, Sule berhalangan hadir karena sakit.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ada 8 penghargaan yang disiapkan untuk para bintang tamu, yaitu Tergalak, Tervokal, Terkaget, Tergoda, Terhoror, Teritu-itu Lagi, Inspirational, dan Lifetime. Ini dia pemenangnya:
1. Tergalak: Jaja Miharja
Nominasinya: Jaja Miharja, Meriam Belina, Toro Margen, Parto, dan Deddy Corbuzier.
2. Tervokal: Saipul Jamil
Nominasinya: Mak Nori, Saipul Jamil, Vicky Zhu, Andre Taulany, dan Tata Janetta.
3. Terkaget: Okky Lukman
Nominasinya: Cinta Penelope, Okky Lukman, Bopak, Aziz Gagap, dan Olga Syahputra.
4. Tergoda: Rahma Azhari
Nominasinya: Anita Hara, Angel Karamoy, Afgan, Maria Selena, dan Rahma Azhari.
5. Terhoror: Mak Nori
Nominasinya: Uut Permatasari, Gracia Indri, Aziz Gagap, Toro Morgen, dan Mak Nori.
6. Teritu-itu Lagi: Endita
Nominasinya: Ririn Ekawati, Sarah Wijayanto, Endita, dan Ayu Pratiwi.
7. Inspirational: Jojon
8. Lifetime: Benyamin S
(dar/kmb)