Busana Selebriti Terburuk, dari Lady Gaga Hingga Kim Kardashian
- detikHot
Kamis, 25 Jul 2013 10:38 WIB
Jakarta -
Lady Gaga
Kostum Lady Gaga di acara MTV VMA 2010 tentu akan diingat sepanjang masa. Ia tampil super beda dibalut dress yang terbuat dari daging. Tak hanya dress, aksesoris rambut dan sepatu juga terbuat dari daging merah itu.
Cate Blanchett
Aktris Cate Blanchett tampaknya ingin tampil beda saat menghadiri premiere film 'Blue Jasmine' di New York baru-baru ini. Ia tampil mengenakan gaun pink Balenciaga dengan detail bunga yang terlihat seperti ubur-ubur.
Bjork
Sepertinya penyanyi Bjork ingin menampilkan sesuatu yang unik di acara Oscar pada 2001 silam. Memang unik, ia bergaya dibalut dress berbentuk angsa yang seperti kostum balerina. Namun ternyata dress uniknya itu termasuk di daftar dress terburuk.
Britney Spears
Penampilan Britney Spears di ajang penghargaan Grammy 2010 menuai banyak kritikan. Banyak yang berasumsi kostum jaring-jaring hitamnya itu tidak pantas di acara yang sangat bergengsi tersebut.
Tilda Swinton
Tilda Swinton memang memenangkan penghargaan Best Supporting Actress di Oscar 2008 silam. Namun sayang, gaun Lanvin hitam mengkilatnya yang dikenakannya pada saat itu masuk daftar busana terburuk di red carpet.