Hanya Tamatan SMA, Limbad Pede Nyalon Jadi Bupati Tegal

Hanya Tamatan SMA, Limbad Pede Nyalon Jadi Bupati Tegal

- detikHot
Selasa, 26 Feb 2013 15:14 WIB
Limbad di sofa merah (Gusmun)
Jakarta - Bermodalkan ijazah SMA tak menyurutkan niat Limbad untuk tetap maju mencalonkan diri jadi Bupati Tegal. Ia tetap percaya diri karena banyak pertimbangan yang membuatnya yakin.

"Saya (hanya) SMA. Saya sudah konsultasi dengan teman senior, itu tetap sangat amat diperbolehkan. Apalagi punya pengalaman di dunia politik harus ini dan itu, setelah saya buat pemaparan di depan teman senior, dan mereka bilang sangat bisa," ujarnya, Selasa (26/2/2013).

Limbad juga mengaku tak takut dengan kemungkinan pandangan masyarakat yang menilainya nanti. Meski sedang menghadapi masalah hukum, Limbad tetap percaya masyarakat akan tetap objektif.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Masyarakat kan pinter, bukan melihat karena mertua saya ditahan, bukan saya ngambang dengan (istri) yang pertama atau sebagainya. Masyarakat bisa melihat saya, sudah pintar," urainya.

Limbad juga mengaku ingin membuat daerah kelahirannya lebih maju. Selain itu, permintaan masyarakat Tegal juga menjadi salah satu motivasi.

Bersama Partai Hanura, Limbad pun akan mendaftarkan diri sebagai bupati Tegal. Pria yang identik dengan warna hitam itu juga siap mengubah penampilannya demi jabatan yang diincarnya itu.


(kmb/mmu)

Hide Ads