"Saya sangat meminimalisir hal semacam itu. Nggak pernah mau foto iseng sama temen. Saya juga jarang foto-foto yang aneh-aneh," ujar bintang 'Baik-Baik Sayang' itu saat ditemui di Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (19/5/2011) malam.
Intan pun menjadikan kasus penyebaran foto vulgar yang melibatkan para artis baru-baru ini sebagai sebuah pelajaran. Menurutnya, media elektronik saat ini semakin canggih dan mudah untuk disalahgunakan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kalau diabadikan boleh tapi yang normal. Kalau nyerempet sampai pamer anggota tubuh mendingan nggak usah," lanjutnya.
(hkm/hkm)