"Itu di tempat umum, dan lagi senyum. Saya merasa dia nggak nyentuh," ujar bintang 'Pocong Kamar Sebelah' itu saat bincang-bincang dengan detikhot lewat telepon, Selasa (23/3/2010).
Perempuan kelahiran 17 September 1981 itu pun mengungkapkan foto tersebut diambil sudah lama. Foto itu diambil ketika Rahma sedang menghadiri pesta di sebuah klub malam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hingga saat ini, Rahma merupakan salah satu artis yang paling sering menjadi korban tangan-tangan jahil di internet. Pada 2008 lalu, Rahma sempat menuai kontroversi ketika foto bugilnya bersama Sarah Azhari menjadi konsumsi publik.
(hkm/hkm)