Roro Fitria Histeris Rumah Kemalingan: Udah Jatuh Tertimpa Tangga

Roro Fitria Histeris Rumah Kemalingan: Udah Jatuh Tertimpa Tangga

Desi Puspasari - detikHot
Rabu, 19 Sep 2018 19:46 WIB
Foto: Roro Fitria (Instagram)
Jakarta - Roro Fitria akhirnya tahu kalau rumahnya sudah dibobol maling. Dia pun histeris saat tahu kejadian tersebut.

Kuasa hukum Roro, Asgar, kepada detikHOT, Rabu (19/9/2018) mengatakan kliennya sangat kaget. Roro Fitria tahu dari asistennya soal kejadian tersebut.

"Tadi dia histeris. Pokoknya bilang bahwa dia udah jatuh tertimpa tangga. Jadi dia minta tolong kami untuk urusin. Dia nggak bisa ngapa-ngapain kan," kata Asgar.

Sampai sekarang Roro Fitria pun masih terus menangis. Asgar mengatakan belum banyak yang bisa dilakukan kecuali menenangkan Roro Fitria.

"Tadi nangis-nangis histeris sama saya. Waduh, saya cuma nenangin aja. Dia konsennya di ibunya sih. Khawatirin ibunya, tolong ini, ini. Aku bilang ya udah aspriku dulu di sana. Tapi siang kerja lagi. Karena belum bisa dapat security cepet," jelasnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Roro Fitria sekarang masih mendekam di rutan Pondok Bambu. Artis nyentrik itu masih berurusan dengan hukum karena narkoba.

Tonton juga video: Duh! Rumah Roro Fitria Dibobol Maling

[Gambas:Video 20detik]



(pus/nu2)

Hide Ads