Titi Kamal Cerita Kehamilan Kedua

Titi Kamal Cerita Kehamilan Kedua

Hanif Hawari - detikHot
Selasa, 12 Sep 2017 19:06 WIB
Foto: Titi Kamal (Hanif/detikHOT)
Jakarta - Artis Titi Kamal tengah hamil anak kedua. Kandungannya pun sudah memasuki usia enam bulan setengah.

"Kehamilan kedua memang baru kemarin bilang, sekarang sudah enam setengah bulan jadi Insya Allah bulan ini sudah masuk ke tujuh bulan akhir bulan September," ujar Titi Kamal usai mengisi acara di 'Brownies' Trans tv, Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (12/9/2017).


Untuk kehamilannya kali ini Titi menganggap sebuah kejutan. Sebab, baru pada Maret lalu ia berencana untuk program punya momongan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nah itu tadi, aku kan baru selesai stripping. Terus kayaknya kalau nggak mulai-mulai bisa kebablasan ini keduanya. Aku pengen ah program. Terus aku ke dokter kan. Terus aku ke dokter bulan Maret. Pas aku ke dokter itu tadinya mau program. Tapi alhamdulillah sudah ke isi," tutur suami dari Christian Sugiono itu.

Titi juga mengaku sangat mensyukuri kehamilannya ini. Sebab, ini dianggap benar-benar berbeda dengan kehamilan pertamanya.

"Jadi alhamdulillah banget. Aku kira bakal lama lagi nih. Kan waktu itu nunggunya empat tahun kan. Kayaknya mikir, untuk dapat kedua lama lagi. Ternyata alhamdulillah dilancarkan jadi seneng banget," pungkasnya semringah.

(mau/nu2)

Hide Ads