Hiii... Rumah Baru Niall Horan '1D' Disebut Berhantu

Hiii... Rumah Baru Niall Horan '1D' Disebut Berhantu

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Senin, 25 Jul 2016 15:40 WIB
Hiii... Rumah Baru Niall Horan 1D Disebut Berhantu
Foto: Carrie Davenport
Jakarta - Niall Horan belum lama ini membeli rumah baru di Los Angeles. Namun kabarnya, rumah tersebut berhantu. Hii...

Dikutip dari Female First, Senin (25/7/2016) Niall merogoh kocek sekitar GBP Β£3 juta (senilai Rp 51,6 miliar) untuk membeli rumah tersebut. Sebelumnya, rumah itu dihuni oleh aktris Gia Scala yang meninggal dunia pada 1972 karena overdosis.

Menurut Jack Krane, orang yang pernah menghuni rumah tersebut, arwah sang aktris dipercaya masih bergentayangan di rumah tersebut. Apalagi karena Gia ditemukan meninggal dunia di rumah tersebut dengan bantal dipenuhi dengan noda darah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga: Lindsay Lohan Tuding Sang Tunangan Selingkuh

"Aku selalu merasa ada yang aneh. Rumah itu berhantu. Aku banyak mengalami hal-hal misterius di sana. Sangat mengerikan," ungkap Jack.

Niall kabarnya sudah membeli kediaman tersebut sejak Desember 2015 lalu. Namun, hingga kini ia masih belum tinggal di rumah tersebut karena masih dalam proses renovasi.

"Niall sangat menyukai rumah itu dan ia menerima tawaran untuk membelinya akhir tahun lalu. Rumah itu persis seperti yang ia cari dan tidak terlalu mencolok. Saat ini rumahnya sedang direnovasi sebelum ditinggali," ujar pihak terdekat Niall. (dal/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads