Novel Okky Madasari 'Mata di Tanah Melus' Rilis 22 Januari

ADVERTISEMENT

Novel Okky Madasari 'Mata di Tanah Melus' Rilis 22 Januari

Tia Agnes - detikHot
Selasa, 16 Jan 2018 11:10 WIB
Novel Okky Madasari 'Mata di Tanah Melus' Rilis 22 Januari Foto: Istimewa
Jakarta - Belum usai program residensi di IOWA beberapa waktu lalu, Okky Madasari sudah menyiapkan novel baru. Karya yang berjudul 'Mata di Tanah Melus' itu terbit 22 Januari 2018.

"Upcoming fiction books! Quidditch Dari Masa ke Masa - JK Rowling | Mata di Tanah Melus - @okkymadasari | The Rosie Effect - Graeme Simsion #bukugpu," tulis keterangan @bukugpu di akun Twitter seperti dikutip detikHOT, Selasa (16/1/2018).



'Mata di Tanah Melus' menceritakan petualangan Matara, seorang gadis berusia 12 tahun yang mengelana di negeri antah-berantah. Sebelumnya ketika diwawancarai The Writing University, seperti dilansir detikHOT, Okky mengatakan bukunya dikhususkan pada pembaca anak-anak.

"Novel saya selalu tentang permasalahan yang ada di masyarakat dan biasa ditulis untuk pembaca dewasa. Sekarang novel saya berikutnya saya ingin publikasikan untuk pembaca anak-anak. Tapi tentu saja masih akan membawa isu sosial dan nilai-nilai kemanusiaan," tutur Okky.

Di tahun 2012, lewat novel ketiganya 'Maryam' Okky berhasil memenangkan sebuah penghargaan Sastra Khatulistiwa. Okky merilis novel pertamanya 'Entrok' pada 2011 lalu.

(tia/tia)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT