J.K.Rowling Lebih Senang Jadi Robert Galbraith

J.K.Rowling Lebih Senang Jadi Robert Galbraith

Tia Agnes - detikHot
Senin, 25 Jul 2016 12:45 WIB
Foto: Getty Images
Jakarta - Satu minggu lagi, J.K.Rowling akan merilis cerita ke-8 yang diadaptasi dari panggung teater berjudul 'Harry Potter and the Cursed Child'. Namun, seorang pertanyaan dari Potterhead (fans Harry Potter) membuat penulis asal Skotlandia itu mengemukakan satu fakta.

Lewat akun Twitter pribadi @jk_rowling, seperti dikutip detikHOT, Senin (25/7/2016), seorang pembaca menanyakan berapa banyak novel seri detektif Cormoran Strike akan ditulisnya?

Namun, jawaban Rowling membuat kaget pembacanya. "Salah satu yang menyenangkan menjadi seorang Robert adalah saya tidak harus terpaku dengan nomer, saya akan tetap menulis cerita detektif sepanjang itu adalah hal yang menyenangkan bagi saya," kicau Rowling.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

J.K.Rowling memiliki nama pseudonim Robert Galbraith ketika dia merilis novel 'The Cormoran Strike'. Novel detektif untuk pembaca dewasa itu sudah diterbitkan tiga buku, yakni 'The Cuckoo's Calling', 'The Silkworm', dan 'Career of Evil'.

Ketiganya juga telah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia dan tersedia di toko-toko buku Tanah Air. Apakah J.K.Rowling segera merilis buku keempat Cormoran Strike?

(tia/mmu)

Hide Ads