4. Cupid - FIFTY FIFTY
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Debut, viral, dan meroket dalam waktu yang singkat rupanya menjadi tantangan tersendiri buat FIFTY FIFTY dan manajemen ATTRAKT. Formasi original grup ini takkan ada lagi di 2024 tapi paling lebih banyak orang di dunia yang tahu K-Pop berkat Cupid.
5. Rover - Kai EXO
Kai membuktikan fleksibilitasnya di dunia musik lewat perilisan Rover. Vokal Kai membuat lagu ini otomatis jadi miliknya dan akan punya rasa berbeda apabila dibawakan oleh orang lain. Namun pesona Rover yang sesungguhnya adalah koreografi dan karisma Kai dalam membawakannya.
6. Seven - Jungkook BTS feat. Latto
Apapun yang dirilis BTS di titik ini akan jadi sesuatu yang besar dan mendunia mengingat jumlah ARMY tersebar di seluruh sudut Bumi dalam rentang berbagai usia. Ketika Jungkook mengumumkan debut solonya dengan lagu berjudul Seven, dunia merayakannya di semua platform media sosial yang ada. 310 juta kali MV lagu ini diputar di YouTube, 1,2 miliar kali lagunya diputar di Spotify.
7-10 di halaman selanjutnya.