3 Hal Ini Perlu Kamu Tahu tentang Album Baru Taeyeon 'To. X'

Yusron - detikHot
Selasa, 07 Nov 2023 15:34 WIB
(Foto: dok. SM Entertainment) Teaser foto Taeyeon untuk comeback To. X.
Jakarta -

Penantian panjang SONE akhirnya terjawab, Taeyeon akan merilis album barunya bulan November ini. Berjudul To. X album ini akan dikemas sebagai EP (album mini) yang diyakini jadi mahakarya selanjutnya dari sang member SNSD.

Belum banyak informasi yang dirilis oleh SM Entertainment sejauh ini. Berikut detikcom rangkum semua hal tentang album To. X milik Taeyeon:

1. Masih bertema cinta

Taeyeon masih mengeksplor tema cinta dalam album To. X. Dari judulnya saja kita dapat menebak bahwa album ini merupakan ungkapan perasaan seseorang kepada mantan kekasihnya (To. X = To. Ex = Untuk Mantan Kekasih). Ini memang bukan pertama kalinya Taeyeon menyanyikan lagu-lagu tentang mantan dan move on, namun kita bisa berharap ada sisi kedewasaan yang berbeda dari track galau yang dirilis Taeyeon di album sebelumnya.

Tema cinta dan mantan kekasih juga terlihat dari teaser yang dirilis manajemen untuk album To. X. Dikemas dalam bentuk layar chatroom, seseorang (mungkin Taeyeon) tampak mengirim pesan ke X (mungkin mantan) yang mengisyaratkan dirinya akan move on.

2. Total track dalam album To. X

Teaser foto album Taeyeon To. X. Foto: dok. SM Entertainment

Dikemas dalam bentuk EP (album mini), To. X hanya akan berisi 6 lagu termasuk lagu andalan berjudul X. Hingga kini masih belum ada teaser atau bocoran akan seperti apa lagunya. Yang pasti, Taeyeon menjanjikan lagu-lagu cinta dalam berbagai mood dalam album ini.

To. X akan menjadi album mini kelima Taeyeon setelah I (2015), Why (2016), Something New (2018), dan What Do I Call You (2020).

3. Album pertama usai tur Asia

Taeyeon di konser The ODD of LOVE Jakarta, Sabtu (22/7/2023). Foto: dok. SM Entertainment

To. X jadi perilisan pertama Taeyeon dalam bentuk EP setelah merampungkan tur Asia The ODD of LOVE. Konser tersebut juga sempat mampir ke Jakarta dan dihadiri 9000 penonton di ICE BSD. Jarak antara perilisan To. X dan album sebelumnya, INVU, adalah 1 tahun dan 9 bulan. Selama jeda perilisan itu, Taeyeon tetap aktif di industri hiburan dengan menghadiri event fashion hingga ikon dari acara TV Amazing Saturday.

To. X menjanjikan banyak hal kepada SONE (sebutan buat fans SNSD). Tema besar dari album ini adalah soal 'kepercayaan terhadap seseorang'. Entah akan seperti apa lagu-lagunya nanti, yang pasti Taeyeon akan siap membuat kuping pendengar nyaman lagi dengan suaranya.

To. X akan dirilis 27 November 2023.




(aay/pus)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork