Sonny Eska Segera Buka Pameran Tunggal 'Halte'

Sonny Eska Segera Buka Pameran Tunggal 'Halte'

Tia Agnes - detikHot
Kamis, 18 Mei 2017 11:31 WIB
Sonny Eska Segera Buka Pameran Tunggal Halte
Foto: Tia Agnes
Jakarta - Pelukis asal Jakarta Sonny Eska segera membuka pameran tunggalnya akhir bulan ini. Eksibisi berjudul 'Halte' itu bakal berlangsung di Surise Art Gallery & Arcade Jakarta pada 23 Mei-30 Juni 2017.

Tema 'Halte' sengaja dipilih Sonny Eska karena beberapa alasan. 'Halte' adalah tempat pemberhentian sementara dalam sebuah perjalanan.

"Kata ini saya pakai sebagai tema pameran karena dalam perjalanan kesenian saya, saya juga perlu untuk berhenti sejenak," tuturnya kepada detikHOT, Kamis (18/5/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat berhenti itulah, Sonny Eska mulai berdialog dengan dirinya sendiri. Dia pun bertemu dengan sisi lain dirinya yang selama ini tersembunyi.

"Yang mungkin saja, sisi diri saya tidak saya kenali," lanjut Sonny Eska.

Pameran solo Sonny Eska 'Halte' dibuka pada Selasa (23/5) mendatang pukul 18.00 WIB di Sunrise Art Gallery & Arcade, Fairmont Jakarta, Jalan Asia Afrika Nomor 8, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat.

(tia/doc)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads