Mr. Spock di 'Star Trek' Jadi Karya Seni Mozaik

Mr. Spock di 'Star Trek' Jadi Karya Seni Mozaik

Tia Agnes Astuti - detikHot
Selasa, 11 Agu 2015 11:07 WIB
Mr. Spock di Star Trek Jadi Karya Seni Mozaik
Jakarta - Ingat dengan karakter fiksi Mr. Spock di 'Star Trek'? Pria berponi pendek dengan alis sedikit meruncing dan tatapan tajam itu kini hadir dalam bentuk karya seni mozaik.

Karakter Mr. Spock adalah seorang alien, setengah manusia dan setengah Vulcan. Ia pernah memegang jabatan First Officer dari pesawat Enterprise NCC-1701 dengan Kapten James T. Kirk. Tokoh ini diperankan oleh aktor Leonard Nimoy.

Memperingati kepergian Nimoy pada 27 Februari 2015 karena penyakit paru obstruktif kronik, seorang kawan karibnya, William Shatner yang juga berperan sebagai Kapten James T.Krik menciptakan potret mozaik.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Awalnya, foto-foto tersebut dikirimkan oleh penggemar Mr. Spock, Nimoy, maupun fans Star Trek. Lewat akun Twitter, ia mengumumkan permohonan foto-foto tersebut. Tak disangka, para penggemarnya merespons dan mengirim ribuan gambar.

Baca Juga: Rio Motret Persembahkan 17 Cerita Rakyat di Pameran Foto 'Alkisah'

Kemudian, foto-foto itu disusun William dan dijadikan sebuah karya seni mozaik yang besar. Kerapian ide dan penyusunannya membuat para pengunjung yang melihatnya terkejut.

"Orang-orang sangat senang dengan mozaik Mr. Spock. Saat ia mati, itu adalah neraka bagi penggemarnya," ucapnya dilansir dari Guardian, Selasa (11/8/2015).

Dengan potrait mozaik itu, Mr. Spock tetap hidup. "Ia tidak mati, selama kita mengingatnya," ucap DeForrest Kelly sebagai Dr McCoy di 'Star Trek II: The Wrath of Klan'.

(tia/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads